Selasa, 22 November 2011

Tips Merawat Ponsel Kamera

Tips Merawat Ponsel Kamera
Pada kesempatan kali ini saya ingin memberikan tips dan trik bagaimana merawat ponsel berkamera.Berikut tips dan triknya :

1. Gunakan kain pembersih

Jangan pernah membersihkan lensa maupun layar ponsel dengan kapas atau tissue. Karena serat tissue justru akan membuat lensa makin kotor.

2. Pastikan lensa tertutup

Untuk ponsel berfasilitas ini harus selalu dipastikan lensa tertutup saat tidak digunakan. Karena akan selalu melindungi lensa dari debu dan mengurangi resiko lensa tergores.

3. Hindari dari air

Perangkat lunak yang tertanam di ponsel anda sangat rentan terhadap air. Sedikit saja terkena air, dijamin ponsel anda akan hank. Bagi yang menendarai sepeda motor dianjurkan selalu membawa kantong plastic yang bisa digunakan untuk membungkus ponsel anda waktu hujan.

4. Lindungi dari panas

Selain sensitive terhadap air, lensa ponsel sangat rentan terhadap panas yang berlebihan. Coba dilihat di manual book ponsel anda, ada tulisan : hindarkan dari panas yang lebih dari 35 derajat. Ketika di dalam mobil hindarkan menaruh ponsel di dashboard. Karena hal itu akan memicu kepanasan dan tentu saja kemalingan.

5. Gunakan screen guard

Screen guard dapat mengurangi resiko kerusakan pada lensa ponsel anda karena akan membantu untuk menjaga dari goresan benda asing.

6. Kalung ponsel

Yang masih menyimpan ponsel di saku harap berhati-hati. Di saku baju sangat riskan karena mudah jatuh waktu kita menunduk atau melompat. Di saku celana juga bahaya, apalagi kalau celana jeans yang relative sesak. Tekanan pada paha akan merusak lensa yang terbuka. Yang paling aman adalah digantungkan di leher, selain bisa gaya juga baik untuk keamanan ponsel anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar